Pelatihan Pembuatan Bahan Ajar Online Berbasis Web Pada Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Tanah Miring

Syamsul Bahri, Merta Simbolon, Abraham Laurens Rettob

Abstract


Abstract. SMK Negeri 1 Tanah Miring is one of the schools whose lessons have been affected by the Covid-19 pandemic. The main problem faced by teachers at SMKN 1 Tanah Miring is the lack of accessible teaching materials in the learning process, especially online teaching materials during the Covid-19 pandemic. The purpose of this training is to provide knowledge and training to teachers on various types of online teaching materials that can be developed with the web. This training and mentoring are carried out in the form of presentations, training, and mentoring, both through face-to-face and online activities so that at the end of the activity it is hoped that you will know about online learning and various online teaching materials. The results of the evaluation of the activities showed that the majority of the participants, who were all teachers of SMK Negeri 1 Tanah Miring, were very satisfied with the implementation of this activity. However, the results of the evaluation of the impact of these activities indicate that the activities that have been implemented have been ineffective. Even though 88% of teachers managed to have their website address, only 10% of them managed to develop their website content according to the subject they were teaching.
Keywords: Online Teaching Materials, Web-Based learning, Learning During the Covid-19 Pandemic

Abstrak. SMK Negeri 1 Tanah Miring merupakan salah satu sekolah yang pembelajarannya terdampak pandemi Covid-19. Masalah utama yang dihadapi oleh guru di SMKN 1 Tanah Miring adalah minimnya bahan ajar yang dapat diakses dalam proses pembelajaran, khususnya bahan ajar online pada masa pandemi Covid-19 ini. Tujuan pelatihan ini adalah memberikan pengetahuan dan pelatihan kepada guru tentang berbagai jenis bahan ajar online yang dapat dikembangkan dengan web. Pelatihan dan pendampingan ini dilaksanakan dalam bentuk presentasi, pelatihan, dan pendampingan, baik melalui kegiatan tatap muka maupun secara online sehingga pada akhir kegiatan diharapkan sudah memiliki pengetahuan tentang pembelajaran online serta berbagai bahan ajar online. Hasil evaluasi kegiatan menunjukkan bahwa mayoritas peserta kegiatan yang seluruhnya terdiri atas guru SMK Negeri 1 Tanah Miring sangat puas terhadap pelaksanaan kegiatan ini. Hal ini dapat dilihat dari 88% guru yang berhasil memiliki alamat website sendiri. Namun, jika dilakukan evaluasi terhadap dampak kegiatan ini bagi peserta di dalam melaksanakan aktivitasnya di sekolah, hanya 10% dari mereka yang berhasil mengembangkan konten websitenya sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkannya. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa kegiatan yang telah dilaksanakan tidak efektif.
Kata Kunci: Bahan Ajar Online, Pembelajaran Berbasis Web, Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19


Keywords


Online Teaching Materials, Web-Based learning, Learning During the Covid-19 Pandemic

Full Text:

PDF

References


Bahri, S., Simbolon, M., Sari, D. K., & Rettob, A. L. (2020). Pelatihan Penggunaan Fasilitas Google dalam Kegiatan Pembelajaran untuk Meningkatkan Kompetensi Pedagogik. ETHOS: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat, 8(2), 205–211. https://doi.org/10.29313/ethos.v8i2.5436

Bahri, S., & Waremra, R. S. (2018). Skills for The Use of Information and Communication Technology Prospective Physics Teachers in Facing The Learning of The Industrial Revolution Era 4.0. 9(11), 28–36.

Bahri, S., Waremra, R. S., Reski, A., Silubun, H. C. A., & Rettob, A. L. (2019). Early Conditions of Physics Learning Reviewed From Teacher Pedagogic Competencies in SMP Negeri 11 Merauke (RI-PNG Border Area). International Journal of Mechanical Engineering and Technology (IJMET), 10(02), 1391–1396. http://www.iaeme.com/ijmet/issues.asp?JType=IJMET&VType=10&IType=02

Bappenas. (2014). Laporan Akhir: Kajian Evaluasi Program Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Khusus dan Daerah Tertinggal.

Hake, R, R. (1999). Analyzing Change/Gain Scores. AERA-D (American Education Research Association’s Division D, Measurement and Reasearch Methodology. https://www1.physics.indiana.edu/~sdi/AnalyzingChange-Gain.pdf

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. (2020). Sekolah Kita. http://sekolah.data.kemdikbud.go.id/index.php/chome/profil/4fc73734-cfa9-4948-aa7e-65d2f3ead33c

LPPM Unmus. (2016). Rencana Strategis Pengabdian Kepada Masyarakat. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Musamus.

Maulana, I. T., Darwas, R., Rahimullaily, & Ningsih, S. R. (2020). Peningkatan Kualitas Pendidikan di Daerah Terpencil Melalui Pelatihann dan Penerapan IPTEKS. 8(2), 305–312. https://ejournal.unisba.ac.id/index.php/ethos/article/view/5966

Yahya, M. (2018). Era Industri 4.0: Tantangan dan Peluang Perkembangan Pendidikan Kejuruan Indonesia. Sidang Terbuka Luar Biasa Senat Universitas Negeri Makassar.




DOI: https://doi.org/10.29313/ethos.v9i2.7075

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Alamat Redaksi:

LPPM Unisba, Lantai 2, Jl. Purnawarman 63, Bandung 40116, Jawa Barat, (022) 4203368 , (022) 4264064. ethos.unisba@gmail.com / ethos@unisba.ac.id

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License