gerakan organisasi kemahasiswaan himpunan mahasiswa islam (HMI) cabang palembang 1998

lina santiana

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini menguji tentang gerakan organisasi kemahasiswaan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palembang 1998. Adapun yang menjadi fokus penelitian tesis ini adalah mengapa gerakan ini muncul, bagaimana gerakan ini berlangsung, kemudian dampak yang timbulkan. Dalam menjawab beberapa permasalahan ini dibutuhkan rekonstruksi peristiwa dengan menggunakan metode sejarah. Sumber-sumber penulisan yang digunakan berasal dari data primer dan sekunder. Adapun tulisan ini diulas dengan memperhatikan: pemilihan topik, pengambilan data sebagai sumber primer maupun sekunder, seleksi sumber berupa kritik data maupun kredibilitas sumber, kemudian dilengkapi dengan interpretasi, sehingga menampilkan pola dan corak gerakan HMI Cabang Palembang 1998 dalam bentuk penulisan yang diatur secara kronologis. Adapun jenis penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif, maka penelitian ini bersifat deskriptif-analitik. Berdasarkan kajian ini ditemukan bahwa, HMI Cabang Palembang 1998 memiliki kontribusi dalam gerakan aksi mahasiswa yang menuntut mundurnya presiden Soeharto. Gerakan-gerakan HMI Cabang Palembang 1998 yang pernah muncul sejauh ini sesungguhnya berperan sebagai inspirator dan katalisator yang kemudian menjadi penyebab jatuhnya sebuah rezim. Selain itu, gerakan HMI Cabang Palembang 1998 bukan sebagai gerakan politik murni melainkan hanya sebagai moral force dan agent of change.

Kata kunci: HMI, Reformasi, Reaksi HMI Cabang Palembang 1998. 




DOI: https://doi.org/10.29313/idea.v0i0.4458

Refbacks

  • There are currently no refbacks.