Mengatasi Konflik Peran Sebagai Karyawan dan Ibu Rumah Tangga Pada Tenaga Kerja Wanita di Indonesia

Dewi Rosiana

Abstract


Kesulitan ekonomi merupakan salah satu faktor penarik yang membuat ibu rumah tangga dari tingkat ekonomi lemah untuk bekerja. Dengan bekerja wanita dapat membantu memenuhi kebutuhan keluarga, bahkan ada kondisi dimana wanita bekerja karena ia merupakan satu-satunya sumber penghasilan rumah tangga. Dalam menjalankan peran ganda sebagai karyawan dan ibu rumah tangga ini, wanita seringkali mengalami konflik peran yang berakibat mengganggu pekerjaan maupun rumah tangganya. Konflik peran yang dirasakan dipengaruhi oleh faktor dalam diri dan luar diri wanita. Di luar diri wanita terdapat perusahaan tempat wanita bekerja dan pemerintah yang memiliki kebijakan dan undang-undang yang berperan penting dalam memperingan maupun memperberat kadar konflik peran yang dirasakan. Friendly-family policy dan friendly-family organizational culture yang dibangun oleh perusahaan dan didukung oleh pemerintah selayaknya dapat berfungsi sebagai social support untuk memperingan kadar konflik peran yang dirasakan oleh tenaga kerja wanita.

Keywords


Peran Ganda; Konflik Peran; Social Support; Friendly-Family Policy; Friendly-Family Organizational Culture

References


Bardoel, E.A., De Cieri. 2007. ‘Reconciling Work and Family Responsibilities : a global Perspective’, Proceeding of international conference. UBAYA : Surabaya.

Brizendine, Louann. 2006. The Female Brain. UFUK Press.

Batam Pos. 2007. Selalu Terlupakan Masalah Buruh Wanita. http://www.batampos.co.id.

Mauno, Saija. Kinnunen, Ulla. Pyykko, Mervi. (2005). ’Does Work-Family Conflict Mediate The Relationship Between Work-Family Ulture And Self-Repoted Distress? Evidence From Five Finnish Organizations’. Journal Of Occupational And Organizational Psychology, 78, 509-530. http://www. Bpsjournals.co.uk

Rini, Jacinta F. 2002. Wanita Bekerja. http://www.E-psikologi.com.

United Nations. 2001. Approaches to family policies : a profile ef eight countries. Division for social policy and development departement of economic and social affairs United Nations, New York.

Universitas Sumatra Utara. 2003. Wanita dan struktur sosial. FISIP Universitas Sumatra Utara.




DOI: https://doi.org/10.29313/mimbar.v23i2.245

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




MIMBAR : Jurnal Sosial dan Pembangunan is licensed under  Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License