Analisis Preferensi Masyakakat Akademis pada Produk-Produk Perbankan Syariah (Studi Pada Dosen Perguruan Tinggi Islam di Bandung Raya)

Sri Fadillah, Yuni Rosdiana, Mey Maemunah

Abstract


Kepercayaan masyarakat masih diduga sebagai salah satu faktor kinerja bank syariah dianggap belum cukup baik dibandingkan dengan kinerja bank konvensional. Untuk itu aspek preferensi masyarakat pada produk-produk perbankan syariah menjadi sangat penting sebagai penilai kinerja perbankan. preferensi diartikan sebagai “pilihan atau kesukaan” atau “hal yang lebih menyukai”. Bagi berbagai pihak, preferensi merupakan suatu hal yang harus menjadi pusat perhatian, termasuk bagi manajemen bank syariah. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode deskriptif analisis. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah: (1) kuesioner; (2) wawancara; dan (3)  dokumentasi. Adapun target populasi dalam penelitian ini adalah dosen atau staf pengajar dari beberapa perguruan tinggi Islam yang ada di kota Bandung. Hail penelitian menunjukkan bahwa umumnya preferensi masyarakat akademis perguruan tinggi Islam terhadap produk-produk perbankan syariah menunjukkan telah memiliki preferensi yang baik hal ini dilihat dari (1) pengetahuan responden terhadap produk perbankan syariah, (2) Pemilihan produk perbankan syariah reponden saat ini dan (3) pemilihan responden akan produk perbankan syariah pada masa yang akan datang. Hasil penelitian menunjuukan adanya konsitensi antara pengetahuan dan preferensinya pada produk perbankan syariah.

    Kata Kunci: Preferensi, Produk Perbankan Syariah dan Akademisi


Full Text:

PDF

References


Al Qur’anul Karim, Terjemahan Departemen Agama Republik Indonesia.

Karim, Adiwarman, (2003), “Bank Islam: Analisis Fiqih dan Keuangan”, III T Indonesia,

Jakarta

Amossawi Muhammad dan Metawa. Saas A, 1998,” Banking Behaviour of Islamic

Bank Cutomers: Perspective and Implication”, The International Journal of

Banking Marketing, Vol 16 No 7: 299-313.

Nasser, Kamal, Jamal, Ahmad dan Khalid Al Khatib, 1999, “Islamic Banking: A Study

of Customer Satisfaction and Preferences in Jordan”, The International

Journal of Banking Marketing for The Financial Services Sector, Vol 17 No 13:

-150.

Undang-Undang Perbankan No. 10 Tahun 1998, Bank Indonesia.

……… “Kamus Besar Bahasa Indonesia”, Edisi ke 3 (1990), Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Penerbit Balai Pustaka, Jakarta.




DOI: https://doi.org/10.29313/ka.v18i1.3086

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Kajian Akuntansi

Indexed by:

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

EISSN 2581-074X | ISSN 1693-0614