EKSPLORASI SIKAP KONSUMEN TERHADAP KOSMETIK HALAL (STUDI KASUS:WARDAH)

Deru Indika, Safia Lainufar

Abstract


Potensi pasar kosmetik Indonesia cukup besar dimana penduduk perempuan di Indonesia yang mencapai 118 juta orang adalah potensi pasar yang tak bisa diabaikan. Sebagai negara yang mayoritas muslim, kualitas dan bahan yang digunakan dari kosmetik tersebut, diantaranya unsur kehalalan produk menjadi pertimbangan konsumen dalam membeli produk. Wardah merupakan salah satu pelopor dari produk kosmetik yang memiliki sertifikasi halal di Indonesia menjadi sebuah jaminan produk bagi konsumen dan nilai tambah dari produk Wardah terutama bagi segmen perempuan di Indonesia. Penelitian ini dilakukan untuk mengeksplorasi sikap konsumen yang terdiri dari dimensi kognitif, afektif dan konatif terhadap produk Wardah. Metode deskriptif digunakan dalam penelitian ini  karena dapat mendeskripsikan dan menginterpretasikan kondisi yang terjadi, sehingga memungkinkan upaya dalam memahami sikap konsumen Hasil penelitian dan pembahasan yang  diperoleh dari penyebaran kuesioner kepada 105 responden sebagai sumber data utama dalam penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk produk kosmetik dimana Wardah sebagai kosmetik halal, dimensi kognitif menjadi dimensi utama pembentuk sikap konsumen dalam memilih produk. Secara keseluruhan, label halal menjadi sub dimensi yang mempengaruhi sikap konsumen dalam memutuskan pembelian produk kosmetik halal.


Full Text:

PDF

References


Dunia Industri, 2015, “Pasar Industri Kosmetik Diestimasi Tumbuh 9% Jadi Rp 643 Triliun”, duniaindustri.com, diakses pada 26 Februari 2016 http://www.duniaindustri.com/pasar-industri-kosmetik-diestimasi-tumbuh-9-jadi-rp-643-triliun/

Hasan, Ali. 2013. Marketing dan Kasus – Kasus Pilihan, Yogyakarta: CAPS (Center for Academic Publishing Service)

Kotler, P. & Armstrong, G. 2014. Principles of Marketing. 13th edition. United State of America: Pearson.

Kotler, P. & Keller, K. 2016. Marketing Management Global edition. 15th edition. United State of America: Pearson.

Liliyah, 2014, “Kosmetik Wardah bukan Hanya untuk Konsumen Muslim”, swa.co.id, diakses pada 10 Maret 2016 http://swa.co.id/business-strategy/marketing/kosmetik-wardah-bukan-hanya-untuk-konsumen-muslim

Sawitri, Y., Hidayat, W., & Nurseto S. 2013. “Pengaruh Kualitas Produk, Promosi, Faktor Sosial dan Faktor Psikologi terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Matic Yamaha Mio (Studi pada Yamaha Agung Motor Semarang)”. Diponegoro Journal of Social and Politic.

Schifmann, L., & Kanuk, L.L. 2010. Consumer Behaviour. 10th edition. New Jersey: Pearson Prentince Hall.

Sumarwan, Ujang. 2011. Perilaku Konsumen. Edisi kedua. Bogor: Ghalia Indonesia.

Wulandari, 2015, “Kosmetik Tak Ada Matinya”, majalahreviewweekly.com, diakses pada 10 Maret 2016 http://www.majalahreviewweekly.com/read/410/kosmetik-tak-ada-matinya




DOI: https://doi.org/10.29313/performa.v0i1.3517

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Jurnal Manajemen dan Bisnis: Performa

Jurnal manajemen dan bisnis (Performa) diindeks oleh:


Alamat Redaksi:

Jl. Tamansari 1, Bandung 40116, Jawa Barat, (022) 4203368 pes. 210, (022) 4264064. jmb.performa@gmail.com / jmb.performa@unisba.ac.id

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International LicenseISSN 1829-8680 | E-ISSN 2599-0039