Pengaruh Iklan Televisi dan Persepsi Konsumen terhadap Citra Merek Teh Botol Sosro

Agi Rosyadi

Abstract


 

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis mengenai pengaruh iklan televisi dan persepsi konsumen terhadap citra merek Teh Botol Sosro. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian survei, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan melalui  kuesioner dan wawancara. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Simple Random Sampling dengan ukuran sampel sebanyak 90 responden. Alat analisis yang digunakan adalah analisis jalur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklan televisi yang ditayangkan oleh Teh Botol Sosro termasuk dalam kategori baik, persepsi konsumen terhadap Teh Botol Sosro termasuk dalam kategori baik, citra merek Teh Botol Sosro termasuk dalam kategori baik, serta iklan televisi dan persepsi konsumen secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap citra merek Teh Botol Sosro. Adapun saran yang dapat diberikan adalah menayangkan kembali atau membuat iklan yang bertemakan nasionalisme, membuat iklan dengan teknik novelty agar dapat lebih membuat penasaran, membuat inovasi produk yang lebih banyak, serta meneliti faktor-faktor lain selain iklan televisi dan persepsi konsumen sehingga citra merek dapat lebih meningkat.


Full Text:

PDF

References


Chandra, Edy. Menentukan Kriteria Iklan Yang Baik. e-chandra.blogspot.com. 27 November 2008.

Engel, J. F., Blackwell, R. D., & Miniard, P.W., (1995). Consumer Behavior. Eight edition. Orlando: The Dryden Press.

Knapp, Duane E. 2000. The Brand Mindset. English: The McGraw–Hill Companies Inc., Edisi Bahasa Indonesia. Yogyakarta: Andi.

Kotler. 2007. Manajemen Pemasaran, edisi 12. Jilid I,II. Jakarta: PT. Macanan Jaya Cemerlang.

Machfoedz, Mahmud. 2010. Komunikasi Pemasaran Modern. Yogyakarta: Cakra Ilmu.

Schiffman & Kanuk. 2004. Perilaku Konsumen (edisi 7). Jakarta: Prentice Hall.

Sugiyono. 2003. Metode Penelitian Bisnis, edisi pertama. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Sumarwan, Ujang. 2003. Perilaku Konsumen. Jakarta: Ghalia Indonesia.

www.sosro.co.id




DOI: https://doi.org/10.29313/performa.v0i1.3623

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Jurnal Manajemen dan Bisnis: Performa

Jurnal manajemen dan bisnis (Performa) diindeks oleh:


Alamat Redaksi:

Jl. Tamansari 1, Bandung 40116, Jawa Barat, (022) 4203368 pes. 210, (022) 4264064. jmb.performa@gmail.com / jmb.performa@unisba.ac.id

 

 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International LicenseISSN 1829-8680 | E-ISSN 2599-0039