PROGRESSIVE MUSCULAR RELAXATION DENGAN DZIKIR ASMAUL HUSNA TERHADAP PENURUNAN DERAJAT STRES PADA WANITA MENGALAMI INFERTILITAS PRIMER

Ayu Tuty Utami

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah melihat seberapa besar pengaruh Progressive Muscular Relaxation dengan Dzikir Asmaul Husna terhadap Penurunan Derajat Stres pada Wanita mengalami Infertilitas Primer. Infertilitas primer adalah kondisi dimana pasangan suami istri belum mampu dan belum pernah memiliki anak setelah satu tahun berhubungan seksual sebanyak 2-3 kali per minggu tanpa menggunakan alat kontrasepsi dalam bentuk apapun. Stres merupakan pengalaman subyektif yang terdiri atas persepsi individu terhadap sebuah situasi, dan reaksinya terhadap situasi tersebut. Gejala stres dapat diukur melalui reaksi fisik dan psikologis. Kunci menguasai stress adalah menjaga ketenangan emosi. Ketenangan emosi bisa terwujud jika aspek fisiologis berada dalam keadaan rileks. Berdasarkan hal ini, peneliti mencoba suatu bentuk intervensi yang sasarannya adalah peredaan stres melalui relaksasi otot yang dikombinasikan dengan dzikir asmaul husna. Pengkombinasian ini diharapkan memunculkan respon relaksasi yang lebih kuat karena adanya kondisi rileks dan munculnya sikap ikhlas serta pasrah kepada Allah SWT. Alat ukur yang digunakan yaitu kuesioner derajat stres diadaptasi dari Lestari (2012) dan dimodifikasi peneliti. Metode penelitian menggunakan Quasi Experimental dalam bentuk one group pre test-post tes design.  Berdasarkan hasil pengukuran, subyek 1 mengalami penurunan derajat stres sebesar 26,91%, subyek 2 sebesar 29,50%, dan subyek 3 sebesar 9,94%.

 

Kata kunci : derajat stres, progressive muscular relaxation, dzikir asmaul husna, wanita infertilitas primer


Keywords


derajat stres, progressive muscular relaxation, dzikir asmaul husna, wanita infertilitas primer



DOI: https://doi.org/10.29313/schema.v4i1.4450

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by:

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

EISSN 2581-0731 | ISSN 2581-0723